Konser Muse Bakal Kedatangan UFO!
Muse berambisi menyajikan suguhan menarik di konsernya. Tak tanggung-tanggung, mereka bakal membuat sebuah panggung berukuran besar yang menyerupai tempat pendaratan UFO (Unidentified Flying Object) di stadion, lengkap dengan UFO palsu buatan mereka.
"Suatu hari nanti aku akan mendatangkan balon udara besar yang berbentuk mirip UFO yang mendarat di stadion. Aku telah mencoba merealisasikannya sejak beberapa tahun lalu, namun tak seorang pun mengizinkan kami," ujar Matt Bellamy.
Muse Sebenarnya pernah menampilkan penampilan yang serupa pada tahun 2010 lalu di Wembley. Namun, aksi terebut tampaknya masih belum membuat band asal Inggris ini merasa puas.
Matt Bellamy dan kawan-kawan memang selalu ingin tampil inovatif dalam setiap konsernya. Termasuk efek-efek visual demi memanjakan mata para fans yang hadir pada konser mereka. Matt juga sering tampil dengan kostum berkilau kala memamerkan skillnya dalam bermain gitar.
"Aku pernah menjadi seorang yang introvert di awal karir band ini. Aku sebenarnya memiliki masalah untuk bisa keluar dari kebiasaanku. Selama tiga album pertama, aku secara bertahap membuka diri, dan sesuatu keluar dari diriku, sebuah tingkat yang kepercaya dirian yang aneh, yang aku sendiri tak sadar telah memilikinya," jelas Matt.
Melalui berbagai usahanya, Matt berusaha menaklukkan sifat pemalunya. "Pada setiap penampilan konser, selalu ada gairah untuk mengalahkan rasa malu," tambah Matt
Tidak ada komentar:
Posting Komentar